Informasi Penyaluran Dana PIP Tahun 2023


Kabar Gembira

Maspopo.com - Kabar gembira bagi peserta didik yang menjadi nominasi sebagai penerima beasiswa PIP (Program Indonesi Pintar) tahap 10, akan segera cair. Info resmi ini datang dari Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, dengan Nomor Surat: 0567/J5/LP.01.00/2023 tentang Pemberitahuan Penyaluran Dana PIP 2023.


Isi Surat dari Kementrian tentang PIP

Isi surat tersebut diantaranya berisi bahwa Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan Kemdikbudristek telah menetapkan dan menyalurkan dana PIP tahun 2023 bagi peserta didik jenjang Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Pendidikan Khusus dan Pendidikan Kesetaraan, pemberitahuan tentang SK Pemberian PIP 2023 yang sudah dapat diunduh di laman web SIPINTAR, besaran dana, Bank Penyalur, waktu aktivasi dan penarikan dana PIP.


Tugas Operator Sekolah untuk PIP

Sekolah melalui operatornya sudah bisa mengakses laman SIPINTAR, kemudian login menggunakan menu sekolah

setelah login, pilih menu Siswa SK Pemberian,


akan muncul menu data siswa calon penerima PIP, keterangan tahap berapa dan waktu mulai dapat dicairkan, yaitu 1 April 2023.

kemudian silakan diunduh jika perlu, guna persiapan kelengkapan data saat akan melakukan pencairan nanti.

Lalu pergi ke menu Siswa Nominasi,

disitu berisi detail data siswa yang baru akan menjadi calon penerima PIP untuk persiapan pembukaan rekening baru atau aktivasi rekening ke bank yang telah ditentukan. Batas waktu aktivasi rekening tertera hingga 30 Juni 2023.

Penutup

Demikian sekilas informasi terbaru tentang Penyaluran Dana PIP Tahun 2023, agar sekolah khususnya operator yang telah ditunjuk agar dapat menginformasikan atau berkoordinasi dengan sekolah guna tercapainya penyaluran dana PIP yang tepat, yaitu kepada siswa yang telah terpilih.

Lampiran

Berikut saya lampirkan file surat dari kementrian tentang pemberitahuan tersebut dan Peraturan Sekretaris Jendral Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi No. 14 tahun 2022 tentang Petunjuk Pelaksanaan PIP.



Posting Komentar untuk "Informasi Penyaluran Dana PIP Tahun 2023"